Connect with us

Digest

Gemda: Jauhi Narkoba Lewat Seni

Dalam sebuah pertemanan alangkah baiknya kita saling support mendorong sebuah karya/bakat dari teman-teman kita tujuannya agar kita dapat melangkah bersama untuk mengembangkan potensi/bakat dari teman-teman kita agar kita dapat meraih sukses bersama.

Gemda merupakan sebuah wadah yang dibentuk para alumni SMK Bina Dharma angkatan 2014-2019 untuk hal yang positif agar mereka tidak terjerumus dalam masalah narkoba yang sedang merebak di Indonesia saat ini “ujar Luthfi F. Atmaja seorang Volunteer Social Drugs”.

Dalam sebuah Organisasi/Perkumpulan ini mereka berbagai macam profesi ada yang menjadi karyawan, wirausaha, seniman ataupun yang berkarya lainnya. Namun tidak lepas dari profesi anak muda dengan jiwa semangat membara juga pastinya banyak dari kita yang mempunyai bakat/karya yang luar biasa dan patut seharusnya kita kembangkan & apresiasi.

Dalam sebuah perkumpulan ini, Event Perdana yang dibuat dinamakan Reuni Akbar GEMDA Angkatan 2014-2019 yang merupakan sebuah pergerakan awal.

Dalam acara perdana Minggu, 28 April 2019 tersebut mengambil konsep Silaturahmi para Alumni SMK Bina Dharma 2014-2019 terdapat berbagai penampilan yang luar biasa dari mereka, D’Irwan misalnya salah satu Founder Coklat dengan produk “D’Cocoa” & Musisi, Agatya & Amelia dengan saxophone & Accoustik Gitar, Ramet Ababil Stand Up Comedian meraih juara 2 Suci, dan penampilan lainnya.

Dalam acara ini dihadiri pula oleh Kepala Sekolah, para guru-guru mereka pada masanya. Disisi lain kami juga mengajak adik-adik kita dari Panti Asuhan Mizan Amanah untuk dapat merasakan kebahagiaan dalam acara ini. Kami dari panitia menyelenggarakan acara ini mandiri alias hasil sumbangsih dari teman-teman dari para alumni dan ditahun depan kami berharap akan ada sponsor-sponsor dari pihak-pihak yang ingin mensponsori acara positif anak muda ini.

Tahun yang akan datang Gemda Project akan membuat Pentas Seni yang bertemakan “Muda & Berkarya” didalam acara tersebut akan ada Pentas Seni Music dan beberapa karya anak muda seperti Beat Box, Hip-Hop, Display Art, Display berbagai jenis sepeda unik seperti Lowrider, dan pameran produk wirausaha karya anak muda lainnya.

Untuk melihat lebih kegiatan Gemda Project ini bisa Follow Instagram “Gemdasmkbd” dan Channel Youtube “Gemda Official”.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Trending